Ciri-ciri Penipuan SMS Berhadiah di Whatsapp

By | December 14, 2021

Ciri-ciri Penipuan SMS Berhadiah di Whatsapp, sms menang undian kerap kali meresahkan terutama untuk mereka yang kurang paham akan modus pelaku penipuan tersebut. Dari beberapa artikel yang saya tulis sebelumnya, salah satunya yaitu Waspada! SMS Menang Undian dari MS Glow itu Penipuan masih banyak yang hampir menjadi korban dari penipuan sms berhadiah tersebut.

Ciri - ciri Penipuan Undian Berhadiah Melalui SMS dan Whatsapp
ilustrasi sms berhadiah

Saya merasa sangat khawatir apabila masih ada yang menjadi korban dari undian berhadiah melalui sms. Walaupun nominal uang nya tidak terlalu besar antara 50ribu sampai 350 ribu bahkan bisa jutaan, nominal tersebut sangat berharga untuk mereka yang benar-benar membutuhkan.

Melihat berbagai reaksi dari mereka yang menerima sms berhadiah dan bahkan beberapa mendapatkannya melalui no whatsapp. Saya ingin berbagi ilmu dan pengetahuan dengan membahas ciri -ciri penipuan undian berhadiah melalui sms dan whatsapp.

Ciri-ciri Penipuan SMS Berhadiah di Whatsapp

1. Isi SMS dan Whatsapp Berhadiah

Pada isi sms atau whatsapp yang kamu terima biasanya format penulisannya sama semua. Ada nama perusahaan biasanya mengatasnamakan perusahaan besar  seperti MS Glow, Pertamina, Indomaret, Telkomsel, Shoppe, Lazada bahkan artis youtube Baim Paula pun menjadi penyalahgunaan nama untuk melakukan aksi penipuan melalui sms dan whatsapp.

Nominal hadiah pun biasanya di infokan pada sms dan whatsapp yang dikirim mulai 75juta hingga 150juta dan lebih. 

Setelah itu disertakan juga PIN Undian pemenang agar meyakinkan calon korbannya. Lalu beberapa modus penipuan sms memberikan informasi link website yag telah di ubah atau di convert linknya agar dapat mengelabui korbannya seolah olah link tersebut merupakan website resmi perusahaan besar.

Berikutnya informasi kontak yang harus dihubungi. No kontak tersebut biasaya berbeda dengan nomor yang mengirim sms.

Selengkapnya silakan kunjungi Cara Kerja SMS Penipuan Giveaway

2. Website pada SMS penipuan

Sudah dijelaskan diatas mengenai website yang tertera pada isi sms penipuan tersebut. Ciri website penipuan biasanya diawali dengan bit.ly/namaperusahaan bit.ly sendiri merupakan website untuk mempersingkat url atau alamar website.

Sebagai contoh : www.catatansopandi.com/cara-kerja-sms-penipuan.html diconvert menggunakan bit.ly menjadi bit.ly/Txhd atau menjadi bit.ly/catatansopandi sehingga membuat alamat website menjadi singkat.

Pada saat kalian membuka link yang tertera pada sms berhadiah kalian akan diarahkan ke alamat website aslinya. kalian bisa cek pada tab urlnya biasanya si penipu menggunakan cms gratisan seperti blogspot atau wordpress.

Dari sini kalian sudah harus waspada untuk undiah berhadiah tersebut.

3. Isi dan Tampilan Website Penipuan

Jika kalian masih kurang yakin atau penasaran dengan sms tersebut kalian bisa perhatikan tampilan websitenya. Isinya hanya gambar gambar editan yang di tempel dan di manipulasi agar korbannya percaya.

Disana juga dicantumkan foto direksi-direksi, lokasi perusahaan, dan testimoni para pemenang yang sebenarnya itu hanya editan si pelaku.

Tidak jarang isi website tersebut memberikan rules atau aturan cara klaim hadiah nya. Biasanya meminta sejumlah uang untuk biaya validasi pemenang yang harus di transfer ke rekening tertentu.

Dari sini sudah sangat jelas modusnya setelah uang di transfer hadiah tidak kunjung diterima. Yang lebih parahnya lagi beberapa pelaku penipuan memasang keyloger pada website penipuan untuk mendapatkan data – data calon korbannya.

Dari ketiga ciri-ciri diatas sudah sangat jelas mengenai penipuan via sms dan whatsapp. Semoga dengan adanya tulisan ini temen-temen mendapatkan informasi yang jelas dan bermanfaat sehingga bisa terhindar dari modus penipuan sms atau penipuan lainnya.

Agar Terhindar dari Penipuan SMS Berhadiah Undian MS Glow

Aktifkan Fitur Spam Protection

Pada beberapa smarphone terbaru sudah dilengkapi perlindungan untuk Spam SMS maupun Spam Telp. Kalian bisa mengaktifkan Fitur Spam SMS Protection pada menu pengaturan messages – General Setting – Spam Protection – Enable Spam Protectionnya kalian aktifkan.

Dengan mengaktifkan fitur spam protection maka setiap ada sms yang mengandung spam akan langsung masuk ke spam dan blocked. Pada beberapa kasus ada beberapa sms yang masih tetap kita terima.

Abaikan SMS yang mengandung kata-kata Undian, Giveaway

Jika pada handphone kalian belum terdapat fitur spam protection kalian cukup abaikan sms dari nomor tidak dikenal yang isi pesannya seperti dijelaskan diatas yang mengandung Menang Undian ratusan juta dari MsGlow, Baim Paula, Telkomsel, Khedas Beauty dan sebagainya.

Jangan lupa bagikan tulisan ini biar tidak ada yang menjadi korban penipuan dari sms berhadiah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *